Pengabdian pada masyarakat (PPM) merupakan program kerja HIMFOODTECH yang berkaitan dengan sosial karena ditujukan untuk masyarakat luas sebagai bentuk timbal balik mahasiswa food technology terhadap masyarakat. Acara pengabdian pada masyarakat yang dilaksanakan pada periode kepengurusan 2022/2023 berupa penyuluhan secara luring yang bertempat di Yayasan Kasih Anugerah dan berlangsung selama 5 hari. Acara ini mengangkat tema “CHOOSE: Choice of Health From Our Self-Eating Habit” yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pada anak-anak dan remaja terkait pentingnya asupan gizi. Adapun pemaparan materi pada penyuluhan ini dilakukan oleh dosen, alumni, dan mahasiswa aktif food technology BINUS secara bergiliran selama 5 hari. Selain penyuluhan, terdapat berbagai games atau aktivitas kelompok yang berkaitan dengan materi yang telah disampaikan untuk menguji pemahaman anak-anak terkait materi yang diberikan.